Banyumulek ialah salah satu desa wisata di Pulau Lombok yang terletak di kecamatan Kediri, kabupaten lombok barat, yang berjarak sekitar 14 kilometer jika ditempuh dari Kota Mataram. Banyumulek merupakan destinasipariwisata di pulau Lombok yang ramai dikunjungi wisatawan terutama bagi wisatawan yang memiliki ketertarikan dengan budaya setempat. Sebagian besar penduduk di desa ini, yaitu sekitar 80% bermata pencaharian sebagai pengrajin gerabah. Oleh karena itu, di desa ini banyak terlahir tangan – tangan terampil dan cekatan pembuat gerabah berkualitas export. Awalnya jenis gerabah ataupun keramik yang dihasilkan digunakan untuk kebutuhan sehari-hari, misalnya gentong yang berfungsi sebagai tempat air, kendi yang berfungsi sebagai tempat minum, tong sampah yang berfungsi untuk tempat pembuangan sampah, dan lain-lain. Namun seiring jalannya waktu serta berkembangnya pariwisata di Pulau Lombok, terjadi pergeseran nilai yang lebih mengarah ke elemen dekorasi, dalam artian gerabah yang dihasilkan digunakan untuk dekorasi, misalnya penghias taman atau ruangan hotel ataupun rumah. Menariknya lagi di desa wisata ini, Kita bisa melihat secara langsung pembuatan gerabah ini, mulai dari permulaan pembuatan tanah liat dicampur dengan air, kemudian menginjak materi yang sudah tercampur, kemudian adonan tersebut di bentuk dan membakarnya diatas jerami. Jika anda ingin mempelajari detail pembuatan gerabah tersebut, anda bisa mendatangi beberapa pengrajin membuka kursus bagi para pengunjung yang ingin mengetahui secara detail pembuatan gerabah ini. Hampir seluruh tour operator menawarkan banyumulek sebagai daerah kunjungan ketika wisatawan berkunjung ke Lombok. Jadi tidak salah jika Banyumulek merupakan destinasi pariwisata pulau lombok yang wajib untuk dikunjungi.